Notis Digital

6 Aplikasi IPhone dan Android Terbaik untuk Edit Foto

6 Aplikasi IPhone dan Android Terbaik untuk Edit Foto

“Kamera terbaik adalah yang kamu bawa” adalah pepatah lama dalam fotografi yang ada benarnya juga.

Karena bisa dilihat, kamera HP atau Smartphone sekarang sudah sangat bagus sehingga gak terasa rugi untuk abadikan momen.

Pengambilan foto hanya langkah awal karena masih diperlukan proses Editing untuk menghasilkan gambar yang benar-benar bagus.

Untungnya, Software telah berkembang selama beberapa tahun terakhir, sehingga perangkat pengeditan foto terbaik sudah ada dalam genggamanmu.

Apalagi sekarang ini beberapa aplikasi pengeditan foto atau Photo Editor di HP ada yang sama canggih dan efektifnya dengan aplikasi di desktop dan web.

Ini 6 Aplikasi Edit Foto Terbaik untuk HP IPhone dan Android

  1. Adobe Photoshop Lightroom, aplikasi pengeditan foto di perangkat Mobile secara profesional.
  2. Snapseed, aplikasi pengeditan foto gratis dan canggih untuk iPhone dan Android.
  3. VSCO, aplikasi pengeditan foto berbasis filter.
  4. Apple Photos, aplikasi pengeditan foto gratis untuk iPhone
  5. Google Foto, aplikasi pengeditan foto gratis untuk Android
  6. Lensa, aplikasi pengeditan foto bertenaga AI yang terbaik saat ini.

Indikator Aplikasi Terbaik untuk Edit Foto

Meskipun saat ini sudah bisa mengedit foto di fitur bawaan HP, tapi fasilitas yang disediakan masih sangat terbatas, ya!

Ini sebabnya ada begitu banyak aplikasi pengeditan foto di luar sana yang semuanya punya fasilitas edit lengkap dan bermacam-macam.

Dari sekian banyak aplikasi edit foto gratis maupun berbayar, ada indikator khusus yang dijadikan patokan untuk menjadi aplikasi terbaik, apa aja?

  • Fitur Edit Lengkap
Baca juga  SEO : Kenali Jenis dan Cara Kerjanya

Kamu harus bisa menyesuaikan eksposur, kontras, warna, pemotongan gambar, dan fitur lainnya yang bisa lebih dieksplor.

Sebagian besar aplikasi pengeditan di atas menawarkan alat canggih seperti kurva, HSL, dan Adjustment, meskipun gak selalu menjadi bagian dari paket gratis.

  • Mudah Digunakan

Aplikasi pengeditan foto yang bagus akan bantu kamu dalam mengedit menjadi lebih mudah.

Sebenarnya, ada aplikasi yang lebih canggih dari daftar di atas, tapi harus diawali dengan proses pembelajaran rumit.

Sementara aplikasi dalam daftar ini adalah Software yang paling cocok untuk fotografer di tingkat mana pun, apalagi pemula.

  • Fitur Preset

Saat mengedit gambar, sering kali ingin melakukan penyesuaian serupa pada beberapa gambar, ya.

Dibutuhkan fitur pembuatan Preset untuk dapat menyimpan hasil edit agar bisa diterapkan pada gambar apapun, mulia dari kontras, saturasi, pencahayaan, sampai filter.

Daftar aplikasi edit foto terbaik untuk HP ini sifatnya benar-benar hanya untuk penyuntingan gambar, ya!

Artinya, aplikasi desain seperti Canva gak disertakan karena mengandung banyak fitur lain seperti edit video dasar dan presentasi.

Software Edit Foto AI Gratis Terbaik Untuk Gambar Lebih Baik di 2024

Sekilas tentang Aplikasi Edit Foto Terbaik di HP

Keunggulan Harga
Adobe Photoshop Lightroom Edit foto secara profesional Gratis dan Berbayar ($4.99 atau Rp 80 ribu/bulan)
Snapseed Edit foto dengan banyak pilihan fitur Gratis
VSCO Berbasis filter Gratis dan Berbayar ($7.99 atau Rp 127 ribu/bulan)
Apple Photos Fitur untuk IPhone Gratis
Google Photos Fitur untuk Android Gratis
Lensa Berbasis AI Gratis untuk menyimpan satu gambar/hari; mulai dari $4,99 atau Rp 80 ribu/bulan)

Adobe Photoshop Lightroom (iOS, Android)

Kelebihannya:

  • Paket gratis dengan fitur mumpuni
  • Fitur pengeditan super canggih
  • Secara keseluruhan terbaik di kelasnya

Kekurangannya:

  • Jenis harga yang membingungkan
  • Kurva yang terbatas

Semua alat dasar yang diperlukan untuk mengedit gambar disertakan secara gratis.

Termasuk hal-hal seperti kurva dan kemampuan untuk menyimpan presetmu sendiri.

Kamu juga bisa ubah eksposur, warna, kontras, Crop, dan fitur Adjustment lainnya dengan fasilitas lengkap dan akurat.

Baca juga  Perbedaan SEO On-Page dan Off-Page: Panduan Lengkap

Sementara itu, Lightroom Premium dilengkapi dengan fitur seperti Adjusment dan Masking, Healing Tool, dan lebih banyak preset.

Ini tersedia sebagai bagian dari beberapa paket Creative Cloud yang juga mencakup Adobe Photoshop, Lightroom versi desktop, dll.

Snapseed, Aplikasi Edit Foto Gratis di HP Android dan IPhone

Kelebihan Snapseed:

  • Semua fitur gratis
  • Sistem Adjustment yang cukup lengkap
  • Sangat mudah digunakan

Kekurangan Snapseed:

  • Bukan prioritas Google, jadi hanya mendapat pembaruan sesekali

Snapseed memungkinkanmu menyesuaikan kecerahan dan tingkat warna di berbagai area gambar dalam beberapa ketukan cepat.

Nah, penyesuaian lokal semacam ini biasanya terkunci di paket berbayar, jadi meskipun Snapseed belum benar-benar melakukan perombakan UI dalam beberapa tahun, ini masih jadi pilihan menarik karena mereka punya kurva pembelajaran lebih sedikit dibandingkan Lightroom.

Sementar itu, kelemahan terbesar Snapseed adalah gak adanya fitur pengulangan atau penyimpan Preset.

Cara Mudah Setting Email Domain dengan Gmail di Android

VSCO, Aplikasi Edit Basis Filter Terbaik di HP

Kelebihan VSCO:

  • Filter terbaik dibanding aplikasi lainnya
  • Fitur edit yang bagus dan intuitif

Kekurangan VSCO:

  • Paket gratisnya sangat terbatas dan paket bulanannya relatif mahal
  • Fitur sosial bukan untuk semua orang

Filter dikelompokkan dengan baik ke dalam paket Preset terkait, semuanya dengan nama yang mirip, misalnya delapan preset tingkat warna diberi nama CG1 hingga CG8, sedangkan KP1 hingga KP9 adalah Kodak Portra dari stok film populer.

Selain bisa menambahkan filter, VSCO punya semua alat pengeditan gambar reguler yang kamu butuhkan, dan beberapa diantaranya ada sentuhan profesional seperti Dodging dan Burning (secara selektif menggelapkan atau mencerahkan area gambar).

Ada juga efek tambahan, seperti pola butiran, goresan, dan efek film yang bisa jadi pilihan.

Selain itu, kamu bisa menyimpan resep atau Preset berdasarkan kombinasi filter dan pengeditan tambahan juga, loh!

Apple Photos, Editor Foto Terbaik untuk IPhone

Kelebihan Apple Photos:

  • Mudah digunakan
  • Punya semua alat pengeditan gambar yang diperlukan
  • Terintegrasi dengan aplikasi foto lainnya
Baca juga  Ayo Mulai Bisnis Online-mu Sekarang!

Kekurangan Apple Photos:

  • Terlalu mendasar atau Basic bagi sebagian orang

Apple Photos bukan editor foto paling canggih, tapi gratis dan langsung ada di rol kamera pengguna IPhone.

Kalau kamu hanya ingin melakukan beberapa perubahan cepat pada foto yang baru saja diambil, tinggal klik “Edit”.

Kamu juga bisa mengubah eksposur, sorotan, bayangan, kontras, kecerahan, titik belakang, saturasi, kecerahan, kehangatan, rona, ketajaman, pengurangan noise, dan sketsa melalui sistem penggeser yang intuitif.

Google Photos, Aplikasi Editor Foto untuk Android

Kelebihan Google Photos:

  • Penyesuaian otomatis bertenaga AI
  • Terintegrasi dengan aplikasi foto lainnya
  • Gratis dan tersedia di HP

Kekurangan Google Photos:

  • Terlalu mendasar atau Basic bagi sebagian orang

Google memanfaatkan AI dan menawarkan tiga saran pengeditan otomatis, yaitu Enhance atau sempurnakan, Warm atau hangat, dan Cold atau dingin.

Semua fitur bekerja dengan baik dalam meningkatkan gambar yang sudah diimpor, kecuali kamu ingin melakukan beberapa penyesuaian tertentu bisa memakai aplikasi tambahan lainnya.

Nah, penyesuaian yang tersedia di Google Photos punya beberapa fitur edit, seperti kecerahan, kontras, titik putih, sorotan, bayangan, titik hitam, saturasi, kehangatan, rona, warna kulit, rona biru, pop, pertajam, dan denoise.

Lensa, Aplikasi Edit Foto Basis AI Terbaik untuk HP

Kelebihan Lensa:

  • Fitur AI
  • Editor gambar yang bagus dengan fasilitas terbaru
  • Paket gratis memudahkan pengujian

Kekurangan Lensa:

  • Beberapa fitur AI kurang optimal
  • Mahal jika ingin mendownload lebih dari satu gambar sehari

Saat menambahkan gambar, Lensa mendeteksi apakah itu potret, landscape, atau lainnya.

Kalau potret, kamu akan ditawari seperangkat alat yang memungkinkan untuk mengubah beberapa hal, seperti kehalusan kulit dan kemerahan pada pipi.

Nah, kalau landscape, kamu akan ditawari beberapa alat berbeda yang memungkinkan untuk edit langit dengan lebih dramatis.

Jika menggunakan Lensa dengan secukupnya, kamu bisa dapat hasil yang sangat bagus, tapi jika memaksakan terlalu jauh akan cenderung hasilkan gambar yang tampak gak realistis.

SEO : Kenali Jenis dan Cara Kerjanya

Mana Aplikasi Pilihan Terbaik untuk HP?

Apple Photos dan Google Photos sangat bagus untuk pengeditan cepat langsung dari rol kamera, sedangkan Snapseed adalah pilihan terbaik bagi kamu yang mencari Software gratis.

Sementara itu, Lightroom adalah standar yang layak dipelajari untuk hasilkan foto terbaik dengan fitur edit profesional.

Tapi, kalau ingin edit foto ringkas, bagus, dan lengkap, kamu bisa gunakan VSCO dan Lensa yang bayar sedikit lebih mahal dengan fasilitas filter dan AI.

Bagikan ke social media:
WhatsApp
Facebook
X

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *